Bistik atau steik adalah sepotong besar daging, biasanya daging sapi. Daging merah, dada ayam dan ikan seringkali dipotong menjadi steik. Kebanyakan steik dipotong tegak lurus dengan serat otot, menambah kelegitan daging. Steik biasanya dimasak dengan dipanggang, meskipun dapat digoreng atau di-"broil".
Steak yang biasa kita makan akan lebih memiliki kepuasan tersendiri jika rasa yang dihasilkan lebih mantap dan empuk apalagi dengan buatan tangan sendiri, ternyata gak susah lho untuk bikin steak di rumah dengan perlengkapan yang ada dan rasa khas yang bisa nyaingin resto, berikut ini tips - tips yang harus diperhatikan
1. Pastikan untuk meletakkan daging pada suhu ruangan, kemudian berikan guratan-guratan di garis lemak di sisi steak jika potongannya cukup tebal.
2. Oleskan sedikit minyak di atas lemak dan daging, kemudian taburi dengan garam dan merica. Ratakan ke seluruh permukaan daging.
3. Tempatkan panci atau wajan di atas api besar selama kurang lebih lima menit. Letakkan steak di wajan panas, pastikan bagian lemak yang menyentuh permukaan wajan terlebih dahulu. Diamkan selama 10—20 detik sampai lemak mulai sedikit matang.
4. Balik bagian steak. Masak selama dua menit di setiap sisinya untuk tingkat kematangan rare, tiga menit untuk medium, dan empat menit untuk well-done. Lama memasak tentunya juga bergantung pada tingkat ketebalan daging. Tekan daging di atas wajan agar memberikan warna guratan yang bagus.
5. Setelah matang sesuai dengan keinginan Anda, diamkan di piring yang hangat selama lima menit, sehingga cairan akan menyebar secara merata ke seluruh permukaan daging, sementara juga memungkinkan daging untuk memiliki tekstur yang lebih lembut.
Steak yang biasa kita makan akan lebih memiliki kepuasan tersendiri jika rasa yang dihasilkan lebih mantap dan empuk apalagi dengan buatan tangan sendiri, ternyata gak susah lho untuk bikin steak di rumah dengan perlengkapan yang ada dan rasa khas yang bisa nyaingin resto, berikut ini tips - tips yang harus diperhatikan
1. Pastikan untuk meletakkan daging pada suhu ruangan, kemudian berikan guratan-guratan di garis lemak di sisi steak jika potongannya cukup tebal.
2. Oleskan sedikit minyak di atas lemak dan daging, kemudian taburi dengan garam dan merica. Ratakan ke seluruh permukaan daging.
3. Tempatkan panci atau wajan di atas api besar selama kurang lebih lima menit. Letakkan steak di wajan panas, pastikan bagian lemak yang menyentuh permukaan wajan terlebih dahulu. Diamkan selama 10—20 detik sampai lemak mulai sedikit matang.
4. Balik bagian steak. Masak selama dua menit di setiap sisinya untuk tingkat kematangan rare, tiga menit untuk medium, dan empat menit untuk well-done. Lama memasak tentunya juga bergantung pada tingkat ketebalan daging. Tekan daging di atas wajan agar memberikan warna guratan yang bagus.
5. Setelah matang sesuai dengan keinginan Anda, diamkan di piring yang hangat selama lima menit, sehingga cairan akan menyebar secara merata ke seluruh permukaan daging, sementara juga memungkinkan daging untuk memiliki tekstur yang lebih lembut.
Bahan membuat steak di rumah:
- 2 bh (@250 g) rib eye steak
- ½ sdt merica hitam
- ½ sdt garam
- 2 sdm minyak zaitun
- 2 bonggol bawang putih, potong ujungnya
- 5 btg thyme
- 2 btg rosemary
- 2 btg oregano
- 1 sdm mentega tawar
- Pelengkap:
- Mash potato
- Brokoli rebus
- Bawang putih panggang
- Hiasan:
- Thyme segar
Cara membuat steak di rumah:
- Lumuri daging dengan merica dan garam.
- Panaskan wajan di atas api sedang. Tuangkan minyak zaitun. Masukkan bawang putih, thyme, rosemary, dan oregano.
- Tambahkan mentega tawar, masak hingga meleleh. Masukkan daging steak. Matangkan pada kedua sisinya. Angkat.
- Sajikan dengan pelengkap.
Silahkan dicoba, semoga bermanfaat
Sumber : - sindonews.com
- tabloidnova.com