Berikut Resep Membuat Wonton / Pangsit Rebus dan Goreng yang Enak dan Sedap…!!

Ternyata bikin kulit wonton/pangsit itu tidak sesulit yang dibayangkan...modal ketelatenan...alhamdulillah jadi.."Kulit Wonton/Pangsit 2 in 1"..dan akhirnya saya coba untuk membuat isian sekalian...dan saya coba untuk menggoreng dan merebusnya...ternyata...maakk nyuukkkkss..alhamdulillah bisa buat makan siang saya dan anak majikan...

Bahan Isi Wonton Rebus/Goreng :

  • 100 gram ayam giling
  • 100 gram udang giling
  • 1 sdm tepung maizena atau tapioka
  • 1 sdt minyak wijen
  • 1 sdt kecap asin
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt gula pasir
  • irisan daun bawang, saya pakai kucai


Bahan Kuah Wonton Rebus/Goreng
  • 1 sdm minyak wijen
  • 4 siung bawang putih, cincang
  • 3 ruas jahe, geprek
  • 1,5 liter air kaldu ayam
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdt garam
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • (Atau bisa langsung pakai kaldu ayam instans)


Pelengkap Wonton Rebus/Goreng

  1. Irisan daun bawang, saya pakai kucai
  2. bawang goreng
  3. sambel. Rebus rawit merah dan bawang putih, haluskan. Beri garam, gula pasir dan air panas. Aduk rata.
  4. Haluskan udang dan ayam dengan food procesor./cincang sampai halus.
  5. Campur semua bahan isi, aduk rata.
  6. Siapkan selembar kulit pangsit.
  7. letakan 1 sdm adonan isi ditangah-tengah kulit pangsit,
  8. olesi bagian tepinya dengan putih telur/air.
  9. Lipat kulit sehingga berbentuk segitiga.
  10. Tekuk kulit pangsit seperti gambar diatas
  11. Rekat kan bagian kedua ujungnya dengan air.
  12. Lakukan hingga semua adonan isi habis.
  13. Rebus dalam air mendidih sampai matang, tiriskan.


Cara membuat kuah Wonton Rebus/Goreng :

  1. Siapkan panci, panaskan minyak wijen, tumis bawang putih dan jahe di atas api sedang hingga harum. Tuang air kaldu, masak sampai mendidih.
  2. Tambahkan kecap ikan, garam, gula pasir, dan merica. Masak hingga mendidih. Masukkan daun bawang menjelang diangkat.
  3. Siapkan mangkuk tata daun sawi/pakchoy diatasnya, beri tahu putih yang sudah direbus.
  4. Tata wonton dalam mangkuk, siram dengan kuah. Taburi daun bawang dan bawang goreng. Sajikan dengan sambal.


Resep Membuat Kulit Pangsit 2 ini 1 Homade

Bahan - Bahan

  • 250 gr tepung terigu
  • 1 sdm tepung tapioka
  • 130 ml air panas
  • 1 sdm minyak goreng
  • 1/2 sdt garam halus


Cara Membuat Kulit Pangsit 2 in 1 Homade

  1. Siapkan mangkok/wadah, masukkan tepung terigu+tepung tapioka+garam halus di dalamnya. Lubangi bagian tengah tepung, tuangkan minyak goreng.
  2. Siramkan air panas kedalam lubang ditengah2 tepung. Aduk dengan cepat campuran tepung agar bercampur dengan air panas menggunakan sendok kayu hingga menjadi gumpalan adonan. Kemudian uleni adonan agar cukup kalis.
  3. Bila dirasa masih kurang air panasnya boleh ditambah sedikit sedikit aja sambil diuleni hingga kalis. (Jadi untuk jumlah air panas yang disiramkan tergantung kadar kekeringan tepung yang digunakan, kebetulan untuk resep saya cukup dengan air panas 130 ml).
  4. Diamkan adonan agar beristirahat dan lentur selama kurang lebih 15-20 menit.
  5. Giling adonan kulit pangsit dengan menggunakan pasta maker/gilingan mie. Tipiskan dari tingkat ketebalan no.1 hingga ketebalan no.5 atau no.6 (saya pakai ketebalan no.5). Potong kotak 9x9cm atau bulat dengan diameter 10 cm. Taburi lembaran kulit pangsit dengan tepung terigu agar tidak lengket.
  6. Kalau tidak ada gilingan mie, bisa menggunakan rolling pin/gilingan manual dari kayu. Caranya dengan membentuk bulatan2 kecil dari adonan (setiap bulatan kira2 seberat 15 gr). Giling dan tipiskan, kemudian cetak bulat dengan diameter 10cm, taburi tepung terigu agar tidak lengket satu sama lain jika ditumpuk. Bisa langsung digunakan atau disimpan dalam chiller.
  7. Cara menyimpan ala saya agar kulit pangsit tidak lengket satu sama lain saat ditumpuk yaitu dengan melapisi plastik tipis disetiap lembar kulit pangsit. Kemudian kulit pangsit dimasukkan wadah atau plastik kedap udara, simpan di dalam kulkas bisa awet kurang lebih seminggu. Kalau disimpan di freezer saya belum pernah coba...mungkin juga bisa lebih tahan lama, di coba saja

Subscribe to receive free email updates:

close